3 Cara Menabung di Rumah Bagi Anak, Mudah dan Bisa Sehari-hari

Cara Menabung di Rumah Bagi Anak, Mudah dan Bisa Sehari-hari
Cara Menabung di Rumah Bagi Anak, Mudah dan Bisa Sehari-hari

Cara menabung di rumah, lekat dengan peribahasa yang mengatakan rajin pangkal pandai, hemat pangkal kaya. Peribahasa ini, penting diajarkan sejak kecil.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk memotivasi agar anak pandai berhemat adalah dengan menerapkan pengetahuan tentang pentingnya menabung.

Bacaan Lainnya

Bagaimana cara mengajari anak agar gemar menabung sejak dini? Berikut ini, beberapa tips yang bisa diterapkan kepada anak:

Memberikan pemahaman tentang uang

Bagi anak-anak, mungkin berfikir jika uang hanya bisa dibelikan mainan atau makanan kesukaan mereka.

Karena itu, penting bagi orang tua untuk memberikan pemahaman sederhana tentang makna dan arti uang kepada anak mereka.

Dengan demikian, anak akan paham dan lebih bijak dalam menggunakan uang mereka.

Memberikan pemahaman tentang manfaat menabung

Setelah anak paham tentang makna dan arti uang, selanjutnya orang tua juga harus memberikan pemahaman pentingnya menabung dan apa manfaatnya.

Orang tua bisa berperan aktif dengan memberi contoh berupa hal sederhana, seperti jika menabung anak bisa membeli mainan, makanan maupun benda yang mereka inginkan.

BACA JUGA: Tips Investasi Emas, Penyelamat Kekayaan dari Inflasi

Atau bahkan, bisa memberikan sesuatu yang berguna pada orang yang tidak mampu.

Dengan demikian, anak bisa belajar bahwa ia bisa mendapatkan sesuatu dengan berusaha.

Lebih dari itu, anak bisa mendapatkan point lebih pengetahuan tentang pentingnya membantu sesama yang membutuhkan.

Memberikan celengan lucu

Salah satu cara membuat anak gemar menabung adalah memancingnya dengan celengan lucu seperti bentuk hewan, buah maupun mainan kesukaan anak.

Dengan memberikan celengan yang unik, anak akan termotivasi untuk terus mengisi celengannya tersebut sampai penuh.

Baca berita Gaya Hidup lainnya di tautan ini dan berita terkini dari PELITA.CO.ID di Google News dengan klik tautan ini.

TERPOPULER:

PELITA.CO.ID di WhatsApp: pelita.co.id di WhatsApp Channel Dapatkan aplikasi PELITA.CO.ID di Google Play: pelita.co.id di Google Apps PELITA.CO.ID di Google News: pelita.co.id di Google News

Pos terkait

Tinggalkan Balasan