Jakarta, pelita.co.id – Memilih sabun kecantikan yang tepat, dapat memelihara kesehatan kulit dan menambah kecantikan bagi kaum hawa. Namun, saat ini banyak beredar produk sabun kecantikan yang dijual bebas di pasar. Lalu bagaimana memilih sabun kecantikan yang cocok untuk kulit Anda?
“Saran aku, pilih sabun kecantikan yang memiliki banyak kandungan alami sehingga aman untuk di gunakan kapan saja dan cocok untuk segala jenis kulit,” kata artis Irish Bella pada pelucuran produk sabun kencantikan ‘Helwa Blanc Body Soap with Gold and Charcoal’ di Grand Paramount Ballroom, Malang, Jawa Timur, Sabtu (8/1/2021).

Ia menambahkan, kandungan bahan alami yang terkandung dalam sabun kecantikan dapat antara lain virgin coconut oil yang kaya akan antioksidan yang ampuh mencegah penuaan dini, olive oil yang kaya akan vitamin E & A, nutrisi yang melembutkan dan melembabkan kulit.
Pada kesempatan yang sama, owner dari Helwa Beauty Care, Naabella Tamim dalam kesempatan tersebut. menjelaskan, produk Helwa Blanc Body Soap yang diluncurkan hari ini merupakan produk yang tepat bagi kebutuhan wanita Indonesia.
“Helwa Blanc Body Soap juga semakin eksklusif dengan kandungan Gold yang merupakan bahan premium yang memiliki banyak manfaat untuk kulit seperti memperlambat penuaan dini, menstimulasi pertumbuhan sel, dan juga menyamarkan kerutan,garis halus serta noda hitam pada kulit,” lanjutnya.
Ia menambahkan, kandungan bahan alami yang terkandung dalam sabun kecantikan dapat antara lain virgin coconut oil yang kaya akan antioksidan yang ampuh mencegah penuaan dini, olive oil yang kaya akan vitamin E & A, nutrisi yang melembutkan dan melembabkan kulit.
Selain itu, kata Naabella Tamim, Helwa Blanc body soap juga mengandung Charcoal, bahan alami yang efektif menyerap kotoran pada kulit,memperkecil pori-pori, serta sebagai bahan alami yang mampu berfungsi sebagai detoksifikasi kulit yang alami
“Yang tentunya bukan hanya mempercantik wanita Indonesia dari tampilan luar saja akan tetapi juga mampu memancarkan kecantikan alami dari dalam,” ujar Naabella Tamim.
“Untuk itulah selama beberapa tahun terakhir Helwa Beauty Care terus berkomitmen untuk meningkatkan standar mutu dan kualitas, dengan melakukan berbagai riset dan uji klinis dengan menggandeng para ahli kecantikan, apoteker dan dokter kecantikan berpengalaman yang memiliki sertifikasi resmi pelayanan terbaik,untuk menggaransi produk Helwa aman dan halal sehingga cocok untuk siapa saja,” ujarnya memungkasi.