Bumbu dapur yang satu ini rupanya menyimpan segudang manfat untuk kecantikan kulit. Asam Jawa tak hanya segar bila dijadikan minuman, tetapi juga membuat kulit wajah cerah dan makin cantik.
Meski begitu, sebelum menggunakan asam jawa untuk perawatan akan lebih baik bila melakukan tes alergi dulu.
Caranya dengan mengoleskan asam jawa di belakang telinga, dan lihat ada perubahan atau tidak. Hal ini bertujuan untuk mencegah alergi pada kulit dan masalah lainnya.
Bagi pemilik kulit sensitif, disarankan berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit.
- Mencerahkan
Untuk membuatnya siapkan asam jawa dan campurkan dengan susu bubuk yang telah dicairkan.
Oleskan pada wajah, biarkan hingga kering kemudian bilas sampai bersih. Penggunaan masker asam jawa ini bermanfaat sebagai pemutih kulit.
Selain itu bisa juga dengan mencampurkan asam jawa dengan air panas, dan tambahkan bubuk kunyit. Setelah itu lakukan hal serupa, gunakan sebagai masker.
BACA JUGA: Air Beras, Rahasia Perawatan Alami Untuk Kulit Kenyal dan Cerah
- Awet Muda
Kandungan vitamin, serat, asam dan antioskidan membantu mencegah penuaan dini. Campurkan asam jawa dengan madu, dan oleskan pada wajah. Diamkan dan bilas sampai bersih.
- Mengangkat Sel Kulit Mati
Bahan yang baik untuk pengelupasan sel kulit mati yakni alpha-hidroksil-asam terkandung dalam asam jawa.
Gunakan sebagai masker, siapkan asam jawa yang ditambahkan sedikit garam kemudian oleskan pada wajah.
Diamkan beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.
- Menyegarkan
Jadikan asam jawa sebagai toner alami, campurkan dengan air mawar secukupnya. Kemudian aplikasikan pada wajah dengan kapas, rasakan kesegarannya di kulit.
Baca berita Gaya Hidup lainnya di tautan ini dan berita terkini dari PELITA.CO.ID di Google News dengan klik tautan ini.
Baca berita lebih cepat, unduh aplikasi PELITA.CO.ID di Google Play di tautan ini.
TERPOPULER: