Sudah Ada Traktor TMMD Nunukan, Warga Tak Lagi Bingung Garap Sawah

Anggota Satgas TMMD, Serda Sukriadi berbincang dengan warga untuk mengoptimalkan hasil pertanian. Foto: istimewa
Anggota Satgas TMMD, Serda Sukriadi berbincang dengan warga untuk mengoptimalkan hasil pertanian. Foto: istimewa

Nunukan, pelita.co.id Mata pencaharian warga Desa Binusan Dalam, Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara), khususnya di RT 11, umumnya adalah petani dan berladang, mereka memiliki lahan sawah yang cukup luas.

Diketahui, Desa Binusan Dalam saat ini tengah menjadi program Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) wilayah Perbatasan ke- 111 Tahun 2021 yang diselenggarakan Kodim 0911/Nunukan.

Bacaan Lainnya
Komandan Korem (Danrem) 092/Maharajalila, Brigjen TNI Suratno, memberikan satu unit traktor baru kepada kelompok tani (Gapoktan) RT 11 Desa Binusan Dalam. Foto: pelita.co.id/istimewa
Komandan Korem (Danrem) 092/Maharajalila, Brigjen TNI Suratno, memberikan satu unit traktor baru kepada kelompok tani (Gapoktan) RT 11 Desa Binusan Dalam. Foto: pelita.co.id/istimewa

Namun sangat disayangkan, para petani yang tergabung dalam Gapoktan RT 11 tersebut belum maksimal mengolah sawah dan ladangnya itu. Disebabkan masih sulitnya akses jalan untuk membawa hasil panen kebun mereka keluar desa.

“Sawah yang kita kelola bersama ini merupakan tipe sawah tadah hujan, kita masih belum memiliki pengairan sendiri. Kalau sudah panen, bingung sendiri mau diapakan,” kata Ketua Gapoktan RT 11 Desa Binusan Dalam, Benjamin Sampe.

“Untuk membawanya saja, kami biasa memikul dan berjalan kaki sejauh kurang lebih 2 Kilometer setelah itu disambung kendaraan bermotor untuk selanjutnya dijual,” tambahnya.

Kunjungan kerja Komandan Korem (Danrem) 092/Maharajalila, Brigjen TNI Suratno, ke lokasi TMMD wilayah Perbatasan ke 111 Kodim 0911/Nunukan diwarnai sejuta kebahagiaan diraut wajah warga Desa Binusan Dalam, Kalimatan Utara (Kaltara).

Pada kesempatan itu, Brigjen TNI Suratno memberikan satu unit traktor baru kepada kelompok tani (Gapoktan) RT 11 Desa Binusan Dalam, Benjamin Sampe.

“Agar para kelompok tani warga Desa Binusan Dalam bisa semakin bersemangat dalam menggarap sawahnya dan harus bisa menjadi salah satu sentra penghasil padi di wilayah Pulau Nunukan,” kata Brigjen Suratno di sela-sela kunjungannya meninjau TMMD, Rabu (7/7/2021).

Dalam Program TMMD ini, Kodim 0911/Nunukan membangun sejumlah sasaran fisik yaitu, Pembukaan Badan Jalan 1.850 Meter x 6 Meter, pembangunan 4 buah plat duiker dengan ukuran 1,5 Meter x 6 Meter serta sasaran tambahan seperti pembuatan MCK 1 unit, penampungan air bersih dan rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) sebanyak 5 unit.

Untuk sasaran nonfisik meliputi Penyuluhan Wawasan Nusantara, Penyuluhan Bela Negara, Pelayanan Kesehatan (Bahaya Narkoba & HIV /AIDS), Penyuluhan Hukum dan Kamtibmas, Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Peternakan, Sosialisasi protokol kesehana pencegahan COVID-19, Penyuluhan perekrutan menjadi anggota TNI, Sosialisasi Stunting, Kegiatan Posyandu dan Posbindu.

PELITA.CO.ID di WhatsApp: pelita.co.id di WhatsApp Channel Dapatkan aplikasi PELITA.CO.ID di Google Play: pelita.co.id di Google Apps PELITA.CO.ID di Google News: pelita.co.id di Google News

Pos terkait

Tinggalkan Balasan